Ragam  

Polres Parigi Moutong Anugerahkan Satya Lencana kepada Puluhan Personel Berprestasi

Polres Parigi Moutong Anugerahkan Satya Lencana kepada Puluhan Personel Berprestasi
Wakapolres Kompol Henry Burhanuddin, menyerahkan penghargaan kepada salah satu personel berprestasi dalam upacara yang dilaksanakan di halaman Mapolres Parigi Moutong, Senin, 26 Januari 2026. (Foto: Dok Polres Parigi Moutong)

JURNAL LENTERA, PARIGI MOUTONG – Polres Parigi Moutong memberikan penghargaan kepada 20 personel berprestasi melalui penganugerahan Tanda Kehormatan Satya Lencana.

Penghargaan tersebut diberikan dalam upacara resmi yang digelar di halaman Mapolres Parigi Moutong, Senin, 26 Januari 2026. Upacara ini dipimpin Wakapolres Parigi Moutong, Kompol Henry Burhanuddin, selaku Inspektur Upacara.

Henry mengatakan penganugerahan ini merupakan bentuk apresiasi institusi Polri terhadap personel yang dinilai memiliki dedikasi, loyalitas, dan rekam jejak pengabdian yang baik tanpa pelanggaran.

BACA JUGA: Polres Parigi Moutong Ambil Bagian dalam Panen Raya dan Program Swasembada Pangan

“Sebanyak 20 personel menerima tanda kehormatan tersebut, terdiri atas 15 personel penerima Satya Lencana Pengabdian 8 Tahun, tiga personel Satya Lencana 24 Tahun, dan dua personel Satya Lencana 32 Tahun,” ujarnya.

BACA JUGA: Wakapolres Parigi Moutong Sidak Ruang Tahanan

Ia menegaskan, Satya Lencana bukan hanya simbol penghargaan. Tetapi, juga amanah moral bagi setiap penerimanya untuk terus menjaga kinerja dan integritas.

“Tanda kehormatan ini adalah pengakuan negara atas pengabdian yang konsisten, disiplin, dan penuh loyalitas. Saya berharap penghargaan ini menjadi pemicu semangat bagi seluruh personel Polres Parigi Moutong untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” katanya.

Ia pun mengingatkan, kepercayaan publik terhadap Polri sangat ditentukan oleh perilaku dan profesionalisme anggota di lapangan.

“Baik dalam penegakan hukum maupun pelayanan publik,” tandasnya.

Laporan : Multazam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *