Ragam  

Bupati Parigi Moutong soal Isu Pelantikan Pejabat dari Luar Daerah

Bupati Parigi Moutong soal Isu Pelantikan Pejabat dari Luar Daerah
Bupati Parigi Moutong, Erwin Burase. (Foto: Dok JURNALLENTERA.com)

JURNAL LENTERA, PARIGI MOUTONG – Bupati Parigi Moutong, H. Erwin Burase, menanggapi isu bakal adanya pelantikan pejabat Eselon II yang berasal dari luar daerah.

Menurut Erwin, isu tersebut tidak benar. Sebab, pelantikan untuk pejabat Eselon II dilingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Parigi Moutong memprioritaskan anak daerah.

“Itu tidak benar,” ujar Erwin kepada wartawan di rumah jabatan (Rujab) Bupati Parigi Moutong, Selasa, 20 Januari 2026.

BACA JUGA: Pemkab Parigi Moutong Siap Perluas Lahan Jagung untuk Ketahanan Pangan

Namun, ia tidak menampik jika seandainya terdapat pejabat Eselon II dari luar daerah yang dinyatakan lulus dalam tes dan memiliki prestasi bagus dalam karirnya untuk menduduki jabatan dilingkup Pemkab Parigi Moutong.

BACA JUGA: DPRD Parigi Moutong Desak Pemkab Bertindak atas Dampak Pertambangan

“Seandainya ada, selagi dia bagus, kenapa tidak,” katanya.

Namun, ia menekankan Pemkab Parigi Moutong membutuhkan penyegaran dalam sistem pemerintahan. Apalagi, ada pejabat yang sudah tercatat memimpin Organisasi Perangkat Daerah (OPD) selama lima tahun.

“Sehingga butuh penyegaran,” ungkapnya.

Berkaitan dengan pelantikan pejabat, baik Eselon II, III, dan IV, saat ini masih terkendala dengan banyaknya pegawai yang masih melakukan pengimputan dalam sistem Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) tahun 2021 hingga 2022.

Sedangkan dirinya berkeinginan pelantikan pejabat Eselon II, III, dan IV dilakukan secara serentak. Sekaligus dirangkaikan dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) paruh waktu.

Ditanya terkait jadwal pelantikan pejabat tersebut, Erwin menyampaikan bakal dilaksanakan pada pertengahan atau akhir Januari 2026.

“Target kami itu di bulan Januari. Kalau bukan pertengahan atau akhir bulan Januari,” tandasnya.

Laporan : Roy Lasakka Mardani

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *