Mona, Atlit Trail Run Sulteng Kembali Juara di BTR Bali Ultra 2024

Mona, Atlit Trail Run Sulteng Kembali Juara di BTR Bali Ultra 2024
Fauziah alias Mona, pada podium 2, bersama du pesaingnya masing-masing Septiana asal Bali pada posisi 1, dan Rebecca asal England pada posisi 3. (Foto: Mona)

JURNAL LENTERA, BALI – Atlit Trail Run asal Sulawesi Tengah, Fauziah kembali meraih podium 2 pada ajang race BTR Bali Ultra 2024 yang belangsung di Geo Park Batur, Kintamani Kabupaten Bangli, 10-12 Mei 2024.

Mona, panggilan akrabnya, turun pada kelas putri 15 Kilo meter, bersaing dengan sejumlah pelari dari berbagai negara. Ia berhasil menyelesaikan lintasan sepanjang 15 kilo meter dalam waktu 2 jam 30 menit.

“Selisi waktu kita hanya 5 sampai 10 menit saja. Saya 2 jam 30 menit. Yang finis pertama 2 jam 25 menit dan yang ke tiga 2 jam 37 menit,” jelas Mona kepada media ini, Minggu sore 12 Mei 2024.

BACA JUGA: Menuju Kejuaraan Dunia, Pelari Perempuan Sulteng Finish Urutan 6 di Betong Amazean Jungle Thailand

Mona mengaku sengaja turun di kelas 15 Km, sebab ia baru saja ikut lomba yang sama pada kejuaraan Amazean Jungle UTMB, di Distric Batong-Yala Thailand awal pekan lalu pada kelas 100 Km. Ia membutuhkan waktu untuk recovery sehingga dianjurkan hanya ikut race pendek saja dalam beberapa bulan kedepan.

Ditanya soal medan yang ia lalui, kata Mona lintasan kali ini cukup menantang. Beberepa saat setelah star, ia harus melewati full tanjakan halus sepanjang 7.5km.

“Tidak ada yang landai, nanti 2,5 km menuju finish. Setelah full tanjakan up hill, kita dapat down hill pasir tebal sepanjang 3 km lebih, kemudian lari di bebatuan black lava Gunung Batur,” jelas Mona.

Adapun juara pertama dalam kelas yang ia ikuti, diraih oleh Septiana asal Bali, dan urutan ke tiga diraih Rebecca asal England.

Mona berhasil mencapai garis finis setelah menyelesaikan race sepnjang 15 Km dalam waktu 1 jam 30 menit di ajang BTR Bali Uktra 2024 (Foto: Istimewa)

Mona mengaku puas dan bersyukur atas perolehan juara di event ini, mengingat kondisinya belum sepenuhnya pulih setelah mengikuti race awal bulan ini.

“Alhamdulillah bisa juara 2. 2 jam 30, elevasi 973-1000 mdpl gunung Batur Kintamani di 15k tadi pagi,’ katanya.

Mona, termasuk pelari trail yang cukup giat mengikuti event race dalam negeri. Selama menekuni hobinya sejak 2021, ia telah banyak meraih juara satu hingga tiga dalam setiap kelas yang ikuti.

Sebelum mengikuti ajang BTR Bali Ultra 2024 ini, ia berhasil mencapai garis finis urutan ke enam pada kejuaraan Amazean Jungle UTMB, di Distric Batong-Yala Thailand. Diketahui, event ini adalah salah satu pintu masuk untuk ikut berlaga di World Series UTMB di Prancis pada Agustus-September 2024 mendatang.

Mona yang selalu aktif ikut race, punya harapan bisa mengikuti ajang bergensi tersebut, sambil terus berlatih dan mengumpulkan poin agar bisa merasakan lari sepanjang 100-170 kilo meter meintasi tiga negara itu.

Usai lomba di Bali, speerti yang sudah dijadwalkan, Mona akan kembali berlaga pada Rinjani100 Marvelous Trail, yang akan berlangsung pada 24-26 May 2024.

Untuk diketahui, BCA BTR Ultra 2024 diikuti ratusan peserta dari 41 negara di dunia. Event lari lintas alam ini berlangsung hampir tiap tahun di Bali sejak tiga tahun terahir.

BCA BTR Ultra 2024 melombakan beberapa kategori trail run yaitu: 7 Km, 7 Km kids, 15 Km, 30 Km dan 2 kategori ultra trail, yaitu 55 Km dan 85 Km.

Laporan: M. Sahril

Respon (2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *