Ragam  

Polres Banggai Rutin Melaksanakan Patroli Sekolah

Polres Banggai Rutin Melaksanakan Patroli Sekolah
Personel Satuan Samapta Polres Banggai saat memberikan imbauan kepada beberapa orang siswi di salah satu sekolah di daerah setempat, Sabtu, 5 Agustus 2023. (Foto: Humas Polres Banggai)

JURNAL LENTERA, BANGGAI – Polres Banggai melalui Satuan Samapta rutin melaksanakan patroli sekolah sebagai bentuk tanggungjawab serta upaya menjaga keamanan dan ketertiban.

Menurut Kasat Samapta Polres Banggai AKP Jolly R. Lengkong, dalam melaksanakan patroli, pihaknya memberikan imbauan kepada para siswa dan siswi sekolah-sekolah.

“Kami memberikan imbauan kepada para siswa maupun siswi, agar ketika pulang dari sekolah, sebaiknya langsung pulang ke rumah masing-masing. Tujuannya untuk menjaga keamanan dan menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Jolly melalui keterangan tertulisnya, Sabtu, 5 Agustus 2023.

Hal itu, juga dapat meminimalisir terjadinya resiko kecelakaan lalu lintas. Tidak hanya siswa dan siswi, patroli yang dilaksanakan pihaknya juga menyasar aktivitas masyarakat dengan memberikan imbauan terkait keamanan.

BACA JUGA: Wakapolres Banggai: Pelaku Narkotika Akan Ditindak Tegas

“Patroli rutin yang kami laksanakan ini lebih mengedepankan pendekatan persuasif. Begitu juga ketika kami mendatangi siswa dan siswi, ketika menyampaikan imbauan, kami lakukan dengan ramah,” katanya.

Menurutnya, pendekatan persuasif dengan ramah tamah dapat memberikan kesan yang baik kepada masyarakat secara umum maupun siswa dan siswi.

BACA JUGA: Polres Banggai Kini Miliki Satgas PPA Terpadu

Olehnya, ia mengingatkan, agar para orang tua siswa dan siswi dan menjaga serta mengawasi anak-anaknya. Terutama, ketika berangkat ke sekolah maupun pulang dari sekolah.

Ia berharap, kegiatan patroli rutin yang dilaksanakan pihaknya dapat meningkatkan kolaborasi antara Kepolisian, para orang tua siswa dan siswi serta masyarakat secara umum.

“Ini sebagai upaya Polres Banggai untuk tetap menjaga Kabupaten Banggai yang aman dan nyaman bagi siapa saja,” pungkasnya.

Laporan : Multazam/**

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *