JURNAL LENTERA – Tim sepak takraw putra Bolano Lambunu berhasil menahan imbang tim PON Putri Sulteng 1-1 dalam laga persahabatan di lapangan sepak takraw Kantor Camat Tinombo, Sabtu Oktober 2021.
Dalam laga persahabatan tersebut, tim sepak takraw putri Sulteng terdiri dari Feronika di posisi apit kiri, Widya di apit kanan dan Cykitha sebagai Tekong. Ketiga putri cantik itu dengan manis memainkan bola. Bola diumpan Feronika dan dilibas smas oleh Widya putri Pamona Poso, menjebol pertahanan tim putra Bolano Lambunu.
Tim putri tersebut dibawa langsung ke Tinombo oleh Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sulteng Nizar Rahmatu, untuk laga persahabatan. Hal itu untuk merangsang para atlit lainnya agar bisa termotivasi dan lebih berkualitas dalam Cabor Sepak Takraw.
Ketua KONI Sulteng Nizar Rahmatu mengapresiasi gagasan Bupati Parigi Moutong H Samsurizal Tombolotutu yang begitu memperhatikan olahraga. Dengan begitu kata Nizar, akan melahirkan atlit-atlit berkualitas yang bisa membawa nama baik Sulteng dan Kabupaten Parigi Moutong di kancah olah raga nasional.
BACA JUGA: Begini Cara Ketua KONI Sulteng Apresiasi Bupati Parimo soal Orahraga
“Saya mengapresiasi gagasan Bupati Parigi Moutong. Sengaja saya bawah tim atlit terbaik sepak takraw putri Parigi Moutong kesini, agar para atlit lebih termotivasi untuk bisa seperti mereka,”Ujar Nizar saat menyaksikan pertandingan eksebisi tersebut bertempat di lapangan sepak takraw Kantor Camat Tinombo, Sabtu (23/10).
Turut menyaksikan jalannya eksebisi antara lain Ketua KONI Parigi Moutong, Camat Tinombo, Kapolsek Tinombo dan Pengurus KONI Sulteng serta pengurus KONI Parigi Moutong.
HUMAS KONI PARIGI MOUTONG
Respon (4)